Tuesday, February 16, 2016

SARIAWAN (STOMATITIS)


SARIAWAN (STOMATITIS)



Sariawan yang sering di ucapkan di kehidupan sehari-hari dalam istilah medis di sebut Stomatitis pasti sering di derita oleh kita semua tidak memandang usia serta jenis kelamin, Pasti sering terlintas di dalam pikiran kita semua apa itu Stomatitis (sariawan)  baikla dalam artikel ini saya akan menjelaskan apa itu Stomatitis (sariawan) adalah radang yang terjadi di  daerah mukosa  mulut, biasanya berupa bercak putih kekuningan dengan permukaan yang agak cekung, bercak itu dapatberupa bercak tunggal maupun kelompok.Stomatitis adalah inflamasi mukosa oral,yang dapat meliputi mukosa bukal (pipi) danlabial (bibir), lidah, gusi, langit-langit dan dasar mulut. (Donna L.Wong dkk)

Penyebab Stomatitis (sariawan)
§  Keadaan   gigi   pasien,   karena   higiene   gigi   yang   buruk   sering   dapat   menjadipenyebab timbulnya sariawan yang berulang.
§  Luka tergigit, bisa terjadi karena bekas dari tergigit itu bisa menimbulkan ulser sehingga dapat mengakibatkan stomatitis aphtosac.
§  Mengkonsumsi air dingin atau air panas.
§  Alergi, bisa terjadi karena kenaikan kadar IgE dan keterkaitan antara beberapajenis makanan dan timbulnya ulser.
§  Faktor herediter bisa terjadi, misalnya kesamaan yang tinggi pada anak kembar,dan pada anak-anak yang kedua orangtuanya menderita stomatitis aphtosa.
§  Faktor psikologis (stress).
§  Gangguan hormonal (seperti sebelum atau sesudah menstruasii. Pada penderita yang sering merokok).
§  Pada penggunaan obat kumur yang mengandung bahan-bahan pengering (missal :alkohol) harus dihindari).
§  Kekurangan vitamin C, vitamin B dan Zat Besi


Tanda - tanda Stomatitis
1.    Tidak mau makan / minum
2.    Ada bercak putih pada lidah
3.    Ada bercak putih pada langit-langit
4.    Ada bercak putih pada pipi bagian dalam
5.    Timbul luka (ulserasi)
6.    Nyeri

Cara Mengatasinya
Dalam mengatasi sariawan ini, dapat menggunakan beberapa jenis obat, baik dalam bentuk salep (yang mengandung antibiotika dan penghilang rasa sakit), obat tetes, maupun obat kumur. Jika sariawan sudah terlalu parah, bisa digunakan antibiotika dan obat penurun panas (bila sudah kronis disertai dengan demam).

Jenis Obat Untuk Stomatitis
Ada beberapa jenis obat yang dikenal di masyarakat dan bisa membantu meredakan keluhan akibat sariawan. Ada jenis obat berbentuk salep dengan kandungan kortikosteroid yang dioleskan pada luka sariawan. Ada juga obat tetes yang digunakan untuk meredakan sariawan ini dengan gentien violet, perak nitrat, atau obat kumur yang dapat membantu mengurangi rasa sakit pada penderita sariawan. Dan juga pemberian vitamin C atau zat besi dalam dosis tinggi pada penderita sariawan yang kekurangan zat-zat tersebut sering dapat menolong.


No comments:

Post a Comment